Ingin Makin Lengket dengan Pasangan? Hal Berikut ini Patut Kamu Coba!

Menikah dan membangun rumah tangga yang serius dengan pasangan merupakan hal yang diinginkan setiap orang di usia dewasa. Terlebih akan cita-cita menjadi harmonis serta tua bersama dengan melihat anak yang sukses dan bahagia terdengar begitu indah.

Namun, seiring berjalannya waktu selalu ada kerikil kecil yang mengganjal seperti perbedaan pandangan, keegoisan salah satu pihak, kecurigaan, serta cemburu yang luar biasa. Jika hal tersebut ditanggapi dengan kepala dingin antara keduanya pasti cita-cita langgeng hingga menjadi kakek nenek akan tercapai. Tetapi jika tidak, kerikil-kerikil tersebut semakin banyak dan menghalangi jalannya kerukunan sebuah rumah tangga.

Tips berikut ini bisa membantu kamu lebih dekat dengan pasangan.

1. Memberikan pujian serta ucapan terima kasih pada pasangan.
Setiap orang menyukai bentuk pujian tak terkecuali pasangan. Coba puji bagaimana masakan yang dibuat oleh pasanganmu. Apakah enak? Kalaupun kurang kamu bisa memberikan semangat agar terus belajar dan tentunya mengucapkan terima kasih adalah hal yang baik serta menyenangkan hati. 

Hal lain semisal masakan yang dibuat tadi gagal adalah dengan mengajak pasanganmu ke rumah makan. Hal ini akan membuat pasanganmu merasa mendapat solusi atau semacam opsi melegakan dan tentunya kamu mendapat balasan pujian seperti, “Terima kasih, Sayang .... Kamu selalu bisa diandalkan.” Ucapan terima kasih sendiri memang terdengar sederhana, namun memberi efek luar biasa terlebih pada suami.

2. Memasang foto pasangan atau bersama keluarga di media sosial maupun aplikasi chatting
Hal kecil ini akan membuat pasanganmu senang sekaligus merasa lega. Bagaimana pun memasang foto pasangan serta keluarga akan menampakkan betapa harmonisnya sebuah hubungan yang tengah kamu jalin saat ini. Pula, pasangan akan memiliki perasaan dihargai serta dimiliki akan status yang tengah kamu rajut sekarang, yaitu sebagai pasangan suami-istri.

3. Mendengarkan sekaligus menatap pasangan yang tengah bercerita
Ketika pasangan tengah bercerita ada baiknya untuk meluangkan waktu mendengarkan. Jauhkan handphone dari tangan dan tatap pasanganmu. Buat quality time kalian berdua di mana kalian bisa saling berbagi cerita, mendengarkan, juga mencari win-win solution untuk masalah yang tengah dihadapi. Dengan hal ini hubungan kalian akan saling lekat karena bisa saling mengisi.

4. Coba genggam tangannya dan perkenalkan pada teman-temanmu
Meski tidak semua, namun sebagian besar wanita menyukai hal romantis. Hal sederhana seperti menggenggam tangannya di depan umum akan membuatnya senang. Membuatnya merasa ada yang melindungi serta sayang.

Berikutnya adalah jangan biarkan pasanganmu asing di tengah teman-temanmu. Itu hanya akan membuatnya pada mood yang buruk. Coba kenalkan pasanganmu pada teman-temanmu dan usahakan untuk mengajaknya ngobrol juga.

5. Mengingat hari-hari penting pasangan serta memberinya kejutan
Menjadi diingat adalah hal yang melegakan. Mengingat hari ulang tahun pasangan, mengingat ulang tahun pernikahan serta hari penting lain sebelum pasangan bertanya, “Ini tanggal berapa ya?” atau “Kamu nggak lupa ini hari apa?”. Hal ini menjadi berbeda jika kamu lupa dan pasanganmu memasang wajah masam. Siasati dengan memasang alarm di tanggal-tanggal tertentu di handphone-mu.

Tidak ada orang yang tidak menyukai kejutan, terkeculi jika kejutan tersebut adalah hal menyedihkan seperti berita buruk atau dipermalukan di depan umum. Memberi kejutan pada pasangan berupa acara makan malam romantis, membelikan barang yang diinginkan pasangan sejak lama, atau liburan bersama merupakan suatu bentuk yang baik untuk semakin lekatnya sebuah hubungan. (Ko Chandra)

0 Response to "Ingin Makin Lengket dengan Pasangan? Hal Berikut ini Patut Kamu Coba!"

Posting Komentar