Beragam Kue Tradisonal Tereksis yang Menggugah Selera untuk Dicicipi

Saat ini banyak ditemukan toko-toko kue yang menjual roti serta kue modern dengan beragam pilihan dan rasa. Variasi yang ditawarkan mulai dari bentuk sampai warna yang mencolok mata pun tentu mengundang konsumen untuk mencicipinya. Hal ini menyebabkan pamor kue tradisional semakin redup. Beberapa generasi muda pun tidak tahu nama kue tradisonal, bahkan yang lebih miris belum pernah mencicipi.

Jika ditilik dari segi rasa, kue tradisional sendiri memiliki cita rasa yang khas, selain itu tidak ada pengawet makanan yang aman untuk kesehatan. Di antara banyaknya kue tradisonal, kue-kue berikut ini masih bertahan dengan rasa nusantaranya yang tak lekang oleh zaman.

1. Lumpia yang melegenda
Jajanan khas Semarang ini menyajikan rasa yang enak dan gurih. Kulit lumpia yang krispi dipadu isian berupa wortel atau rebung membuat siapa saja akan suka. Jajanan ini masih ada hingga saat ini, banyak ditemukan di pasar-pasar atau toko kue.

2. Kue cucur yang bikin kangen
Rasa kue cucur yang legit berasal dari gula merah serta santan membuat kita mencicipi lebih dari satu. Rasanya jika hanya memakan satu tidak puas atau kangen pengin mencoba mencicipinya lagi. Sama seperti lumpia, kue ini masih eksis hingga saat ini. Selain itu rasa kue cucur mulai beragam, tidak hanya original, sekarang mulai ada rasa cokelat, strawberry, juga durian.

3. Onde-onde dan klepon yang mengejutkan
Bagaimana tidak mengejutkan jika ketika memakan jajanan berbentuk bundar ini ada kejutan di dalamnya. Keduanya sama-sama terbuat dari tepung ketan. Yang membedakan adalah isian serta proses pembuatannya. Jika klepon berisi gula merah, direbus, lalu ditaburi kelapa, onde-onde sendiri berisi kacang hijau halus, digoreng, dan dilumuri wijen.
Di zaman yang kian modern saat ini isian onde-onde maupun klepon mulai diganti dengan durian , es krim, dan cokelat. Hal ini pula yang membuatnya masih bertahan hingga saat ini.

4. Martabak yang mulai mewabah
Di sepanjang jalan masih banyak kita temui penjual martabak, baik manis yang disebut terang bulan maupun asin. Martabak sendiri juga mulai eksis di berbagai kafe-kafe dengan pilihan rasa yang tidak hanya berisi parutan keju, meses, atau kacang, saat mulai ditambah seperti ketan hitam, kacang hijau, teh hijau, red velvet, dan masih banyak lagi.
Oleh sebab itu martabak kian mewabah dan mudah didapat hingga kini. Tidak hanya kalangan menengah, martabak juga melaju pada kalangan atas dengan cita rasa yang kian beragam.

5. Dadar gulung yang kian menggigit
Dadar gulung hampir menyerupai lumpia dari segi bentuk, namun jajanan ini bercita rasa manis dengan isian kelapa parut yang legit dan menggigit. Rasanya yang manis dan enak membuat jajanan masih digemari hingga kini. Bahkan inovasi dengan merubah isinya pun menjadi cokelat membuatnya kian eksis.

6. Kue ragin yang mulai naik pamor
Jika berkunjung ke beberapa pasar tradisional pasti tidak sulit menemukan penjual kue satu ini. Kue dengan cita rasa kelapa ini sering dipandang sebelah mata karena lokasi berjualannya biasanya di pinggir-pinggir jalan.
Tapi jangan salah, pamor kue ragin mulai naik daun saat ini selain kue cubit. Terlebih beberapa tempat ngopi dengan suasana ruangan yang kozy dan anak muda banget membuat kue ragin naik pamor. Kue ini semakin nikmat menjadi teman santap memimum kopi. (Ko Chandra)

0 Response to "Beragam Kue Tradisonal Tereksis yang Menggugah Selera untuk Dicicipi"

Posting Komentar